Beberapa hari yang lalu, kakak saya meminta tolong untuk dibuatkan logo buat bisnis guppy nya dia. Sebagai adik yang baik, saya langsung menerima tanpa ada rasa ragu, karena selain memang membuat logo adalah tantangan tersendiri buat saya yang notabenya belum pernah membuat logo tapi saya mempunyai basic senang dengan hal-hal baru terutama yang berhubungan dengan gambar menggambar. Akhirnya saya mencari video tutorial tentang cara membuatlogo sederhana dengan menggunakan Photoshop. Dan ketemu beberapa video untuk dijadikan referensi membuat logo nya. Dengan bantuan beberapa video itu saya buatlah tiga desain logo untuk dijadikan rekomendasi yang bisa dipilih sebagai logo bisnis Guppy nya. Berikut adalah tiga desain logo yang saya rekomendasikan :
Desain logo 1
Desain logo 2
Desain logo 3
Dari tiga desain logo yang jadi, saya record lah tutorial cara membuat logo dengan photoshop untuk desain logo no 2. Pada dasarnya ketiga desain ini memilih cara yang sama yaitu dengan :
Membuat sketsa gambar terlebih dahulu dengan menggunakan brush tool
Setelah sketsa gambar jadi, buat layer baru untuk menggambar sesuai dengan sketsa dengan menggunakan pen tool.
Langkah 1 dan 2 terus diulangi hingga menciptakan desain gambar yang diinginkan.
Ketika desain gambar sudah terbentuk, gabungkan beberapa layer agar memudahkan kita dalam langkah selanjutnya.
Langkah terakhir adalah hiasan tambahan untuk memperindah desain logo.
Share :
Post a Comment
for "Tutorial Buat Logo Sederhana di Photoshop"
Post a Comment for "Tutorial Buat Logo Sederhana di Photoshop"